Bersambung dengan potingan kemarin tentang Tes Potensi Akademik Kemampuan Verbal , sekarang admin ingin melanjutkan trik2 ini, kali ini pembahasan tentang Tes Potensi Akademik Matematika.
1. Tes Seri
Tes seri angka atau huruf merupakan tes yang berisi barisan angka atau huruf yang mempunyai pola tertentu. Pola angka yang dimaksud tersebut dapat berbentuk penjumlahan, pengurangan, perkal ian, pembagian, perpangkatan, pengakaran, atau kombinasi di antara operasi tersebut. Sedangkan pola huruf dapat berupa melompat satu, urutan dari belakang, dsb. Meski begitu, pola yang ada selalu teratur sehingga bilangan berikutnya dapat Anda tentukan. Beberapa trik dan tips yang dapat Anda lakukan untuk menyelesaikan soal tes seri angka atau huruf antara lain sebagai berikut.
- Carilah pola atau irama angka dan huruf dari barisan yang ada pada soal.Caranya adalah dengan memerhatikan perubahan antara satu angka atau huruf dengan angka atau huruf berikutnya. Setelah ditemukan, berikutnya Anda pastikan bahwa pola atau irama angka atau huruf yang berlaku pada soal.
- Segera temukan jawaban sesuai dengan pola yang sudah Anda temukan dari barisan angka atau huruf tersebut.
- Jika pola barisan angka atau huruf sudah ditemukan dan soal tes seri biasanya memiliki satu jawaban yang tepat sehingga jawaban yang tepat mudah Anda temukan.
- Kerjakanlah semua langkah penyelesaian soal dengan cermat, tepat, dan teliti
2. Tes Aritmatika
Tes aritmatika merupakan tes yang berisi soal berhitung bilangan secara biasa. Tes aritmatika bertujuan untuk mengukur kemampuan Anda dalam menyelesaikan soal berhitung bilangan tersebut. Tes aritmatika biasanya melibatkan berbagai operasi perhitungan seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian, perpangkatan, pengakaran, dan campuran dari operasi hitung tersebut. Oleh karena itu, penguasaan konsep aritmatika sangat mutlak Anda kuasai dalam menyelesaikan soal. Trik dan tips yang dapat Anda lakukan sebelum dan ketika menyelesaikan tes aritmatika antara lain sebagai berikut.
- Anda pelajari dan pahami berbagai konsep aritmatika.
- Jika diperlukan, Anda dapat menghafalkan rumus-rumus yang diperlukan dalam menyelesaikan soal.
- Ketika menyelesaikan soal, terlebih dahulu pahami maksud soal dan jawaban yang diinginkan dari soal.
- Soal tes artimatika berbeda dengan soal tes sinonim, antonim, atau hubungan kata.Jika Anda mengerjakan soal tes artimatika dengan tepat maka Anda akan mendapatkan satu jawaban yang benar.
- Kerjakan soal tersebut dengan teliti dan gunakan waktu yang diberikan dengan sebaikmungkin.
3. Tes Perbandingan
Tes perbandingan bilangan berbeda dengan tes artimatika. Perbedaannya, soal tes perbandingan lebih mengutamakan pada hubungan dua operasi bilangan atau konsep aljabarnya seperti hubungan kesamaan dua bilangan, hubungan lebih besar atau lebih kecil atau sama dengan dari dua bilangan dsb. Sementara, soal tes aritmatika lebih berbentuk soal yang melibatkan operasi hitung bilangan biasa. Trik dan tips yang dapat dilakukan dalam menyelesaikan soal tes perbandingan tidak berbeda jauh dengan tes aritmatika. Oleh karena itu, kemampuan dasar matematika seperti penguasaan aritmatika dan aljabar sangat mutlak diperlukan. Kemudian, hal yang terpenting dalam menyelesaikan soal tes tersebut adalah ketelitian dan kecermatan dalam menyelesaikan soal sehingga Anda memperoleh jawaban yang benar.
4. Tes Penalaran Aritmatika
Pada dasarnya tes penalaran artimatika tidak berbeda dengan tes aritmatika. Perbedaannya hanya pada bentuk soalnya saja. Soal tes aritmatika berbentuk operasi hitung bilangan biasa, tetapi melibatkan beberapa operasi hitung atau operasi hitung campuran. Sedangkan soal tes penalaran aritmatika lebih menekankan pada bentuk soal cerita. Akibatnya, soal penalaran artimatika terkesan lebih sulit dan rumit. Kesulitan dan kerumitan yang seringkali muncul tersebut dapat diatasi jika Anda memerhatikan beberapa trik dan tips dalam menyelesaikan soal yang di antaranya sebagai berikut.
- Sebelum menyelesaikan soal TPA terutama tes penalaran artimatika sebaiknya Anda mempelajari dan memahami konsep aritmatika dan aljabar. Selain itu, Anda harus banyak berlatih menyelesaikan soal yang bertipe seperti tes tersebut.
- Pahami soal dengan sebaikmungkin sehingga jawaban yang diinginkan soal dapat Anda ketahui.
- Segera selesaikan soal dengan menggunakan matematika yang tepat.
- Jangan hanya menyelesaikan soal dengan cara prosedural (langkah demi langkah yang urut), tetapi akan lebih baik jika Anda menyelesaikannya dengan trik yang cepat (jika ada dan Anda mengetahuinya).
- Selesaikan dengan cermat, teliti, dan tidak terburu-buru karena akan membuat adanya kesalahan.
- Segera temukan jawaban soal pada pilihan jawaban yang tersedia.
Ok, demikian untuk malam ini, semoga bermanfaat, mari kita bahas di komentar. :-)